a

Penerapan Media Cantik untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Materi Hak dan Kewajiban di Sekolah Dasar

Authors

  • Firman Maulana Ramadhan Firman Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Author
  • Reza Syehma Bahtiar Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Author
  • Edi Santoso SDN Dukuh Kupang 1/488 Surabaya Author

DOI:

https://doi.org/10.69533/pfy4mb46

Keywords:

Media CANTIK (Canva interaktif), Pendidikan Pancasila, Hasil Belajar, Hak dan kewajiban

Abstract

Pendidikan adalah langkah awal untuk meraih kehidupan yang lebih baik. Melalui pendidikan, peserta didik memperoleh pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas IV di Sekolah Dasar dengan menggunakan media CANTIK (Canva Interaktif) pada materi hak dan kewajiban. Adapun jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan desain menggunakan deskriptif kualitatif dan dilaksanakan dalam dua siklus. Siklus pertama peneliti menggunakan media CANTIK dalam pembelajaran dan menunjukkan ketuntasan klasikal sebesar 43% yang menunjukkan data awal peserta didik setelah penerapan media CANTIK dengan kreiteria Cukup. Siklus kedua memperlihatkan peningkatan signifikan dengan ketuntasan klasikal mencapai 75% dengan modifikasi dan penambahan fitur di media CANTIK dan telah memenuhi kriteria keberhasilan yang ditetapkan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media Canva Interaktif di Sekolah Dasar Surabaya meningkatkan pengetahuan dan hasil belajar peserta didik pada materi hak dan kewajiban.

Downloads

Published

2024-09-01

How to Cite

Penerapan Media Cantik untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Materi Hak dan Kewajiban di Sekolah Dasar. (2024). Edutama, 1(1), 180-190. https://doi.org/10.69533/pfy4mb46