a

Penggunaan Pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V SD

Authors

  • Rinza Fadia Enjelina Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Author
  • Rini Damayanti Universitas Wijaya Kusuma Surabaya Author
  • Mawan Dwiyanto SD Negeri Dukuh Kupang Author

DOI:

https://doi.org/10.69533/t35nhb59

Keywords:

Culturally Responsive Teaching (CRT), learning outcomes, mathematics

Abstract

Hasil belajar matematika siswa kelas V di SD Negeri Dukuh Kupang I/488 Surabaya pada materi penjumlahan dan pengurangan bilangan cacah sampai 100.000 awalnya tergolong rendah. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar tersebut melalui pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT). Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus, dengan masing-masing siklus terdiri dari satu kali pertemuan. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Dukuh Kupang I/488 Surabaya pada semester ganjil tahun ajaran 2024/2025, dengan subjek penelitian yaitu siswa kelas V yang berjumlah 28 anak. Pada tahap pra-siklus, hanya 10,7% siswa yang mencapai ketuntasan hasil belajar. Angka ini kemudian meningkat signifikan menjadi 60,7% pada siklus I dan 82,1% pada siklus II. Berdasarkan temuan ini, dapat disimpulkan bahwa pendekatan CRT efektif dalam meningkatkan hasil belajar matematika siswa, khususnya untuk materi penjumlahan dan pengurangan bilangan cacah sampai 100.000.

Downloads

Published

2024-08-05

How to Cite

Penggunaan Pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V SD. (2024). Edutama, 1(1), 39-51. https://doi.org/10.69533/t35nhb59